Kawasan Desain: Proses untuk menentukan kondisi belajar, meliputi desain sistem pembelajaran, desain pesan, strategi pembelajaran, karakteristik peserta didik, dan lain-lain.
Kawasan desain berasal dari psikologi pendidikan. Desain yang dikembangkan de-ngan sukses oleh Skinner melandasi timbuknya “gerakan” pembelajaran terprogram. Selan-jutnya, sistem diadopsi untuk mengatur pola pemikiran yang runtut untuk memecahkan masalah. Desain adalah proses untuk menentukan kondisi belajar dengan tujuan untuk men-ciptakan strategi dan produk. Kawasan desain terdiri atas :
- Desain Sistem Pembelajaran, yaitu prosedur yang terorganisasi dan sistematis untuk: a) pengalisisan (proses perumusan yang akan dipelajari); b) perancangan (proses penjabaran bagaimana cara mempelajarinya); c) pengembangan (proses penulisan dan pembuatan atau produksi bahan-bahan belajar); d) pelaksanaan atau aplikasi (pemanfaatan bahan dan strategi); dan e) penilaian (proses penentuan kecepatan pembelajaran). Karakteristik dari proses ini adalah bahwa setiap langkah harus tuntas agar dapat berfungsi sebagai alat untuk saling mengontrol. Dalam Desain Sistem Pembelajaran. Proses sama pentingnya dengan prosuk sebab kepercayaan atas produk berlandaskan pada proses.
- Desain Pesan, yaitu perencanaan untuk merekayasa bentuk fisik dari pesan (Grabowski, 1991 : 206) agar terjadi komunikasi antara pengirim dan penerima pesan, dengan memperhatikan prinsip-prinsip perhatian, persepsi, dan daya tangkap. Desain pesan berkaitan dengan hal-hal mikro, mengenai bahan bisual, urutan, halaman, dan layar secara terpisah. Desain pesan harus bersifat spesifik, baik tentang media maupun tugas belajarnya.
- Strategi Pembelajaran, yaitu spesifikasi untuk menyeleksi serta mengurutkan peristiwa belajar atau kegiatan pembelajaran dalam suatu mata pelajaran. Dalam mengaplikasikan suatu strategi pembelajaran tergantung pada situasi belajar, sifat materi, dan jenis belajar yang dikehendaki. Teori tentang strategi pembelajaran meliputi situasi belajar, seperti belajar induktif, serta komponen dari proses belajar/mengajar, seperti motivasi dan elaborasi (Reigeluth, 1978b).
- Karakteristik Peserta Didik, yaitu aspek latar belakang pengalaman peserta didik yang mempengaruhi terhadap efektivitas proses belajarnya, mencakup keadaan sosio-psiko-fisik peserta didik.
- Kecenderungan dan Permasalahan, kecenderungan dan permasalahan dalam kawasan desain berpusat pada penggunaan desain sistem pembelajaran yang tradisional, aplikasi teori belajar dalam desain, dan pengaruh teknologi baru dalam penyusunan desain.
COMMENTS